Monday, December 16, 2013

TIPS MERAWAT BAHAN RAJUT

TIPS MERAWAT BAHAN RAJUT


Pada musim penghujan seperti saat ini akan membuat suhu pada udara menjadi semakin dingin. Apalagi jika ruangan pada kantor Sahabat RJ menggunakan AC akan lebih membuat tubuh semakin merasa menggigil kedinginan. Oleh karena itu Sahabat RJ harus selalu menjaga tubuh anda dari hawa dingin agar tetap fit untuk menjalankan aktifitas. Salah satu cara untuk menjaga tubuh agar tetap hangat adalah dengan mengenakan pakaian seperti pakaian rajut.

Pakaian dengan jenis bahan rajutan seperti halnya cardingan, long cardigan, busana coat atau busana atasan akan menjadi pilihan Sahabat RJ agar tetap dapat tampil hangat namun tetap gaya. Apalagi busana dengan bahan rajutan yang hangat ini saat ini sedang menjadi trend kembali. Ternyata busana yang berbahan rajut yang tidak disimpan atau dirawat secara benar dan baik akan terlihat kusam saat dikenakan kembali.
  • Sebaiknya yang dapat Sahabat RJ lakukan untuk merawat busana berbahan rajutan adalah dengan mencuci bahan rajut tersebut dengan menggunakan cairan pencuci pada baju bayi. Sengan menggunakan soft detergent dapat membuat bahan rajut Sahabat RJ menjadi semakin lembut. Jika memang tidak ada soft detergen, maka Sahabat RJ dapat menggantinya dengan sabun bayi yang lembut.
  • Sebaiknya gunakanlah air dingin saat mencucinya. Sahabat RJ tidak perlu menguceknya, sebaiknya cukup rendam saja kedalam larutan detergent setelah itu kemudian dibilas serta jangan diperas.
  • Agar bentuk dari pakaian rajut Sahabat RJ tidak berubah, sebaiknya saat Sahabat RJ ingin mengeringkan jangan digantung pakaian rajut tersebut. Cukup diletakkan pada bidang yang datar. Sama halnya saat Sahabat RJ penyimpanan, sebaiknya busana dengan bahan rajut disimpan dengan cara digulung.
Semoga bermanfaat.

Baca juga :

0 comments:

Post a Comment